Saturday, October 15, 2011

Manga terpanjang di dunia dengan seri terbanyak

·

Hai teman-teman semua, kali ini saya akan memposting tentang komik-komik terpanjang hingga saat ini. Terpanjang maksudnya adalah manga yang jilid atau volumenya sudah banyak, bahkan sudah ada yang sampai ratusan. Ga bisa dibayangin apa yang ada dipikiran pengarangnya. Langsung aja cekidot!1.Kochi Kame.



Komik karya Akimoto Osamu ini pertama kali diterbitkan pada tahun 1976. Dibawah lisensi Shueisha, komik yang bercerita tentang kehidupan sehari-hari seorang polisi yang lucu dan senang bercanda bernama Ryo sudah terhitung lebih dari 1400 bab! atau sekitar 173 Volumes! Ga kebayang bagi para penggemarnya yang sudah koleksi dari vol satu!

Komik yang sudah diadaptasi kedalam bentuk Anime (pernah tayang di Indonesia), game, dan film ini memecahkan rekor sebagai manga terpanjang dalam sejarah manga. Karena sudah 30 tahun sejak edisi perdananya, pada Februari 2006 , dibuat sebuah patung perunggu Ryo didirikan didepan stasitun Kameari,Tokyo.


2. Golgo 13

Komik Seinen yang bercerita tentang seorang pembunuh profesional yang tidak diketahui siapa nama, tempat lahir, dan umur dirinya yang sebenarnya. Orang-orang banyak menyebutnya Duke Tongo. Dia tidak pernah salah dalam mengerjakan misinya, dan tidak pernah melihat kliennya lagi.

Golgo 13 karya Takao Saito diterbitkan pada Januari 1969 oleh Shogakukan. Hingga awal 2009, komik ini sudah mencapai 158 volumes. Pada tahun 1976, komik untuk pembaca dewasa ini memenangkan Shogakukan Manga Award untuk kategori umum. Seperti halnya Kochi Kame, Golgo 13 juga diadaptasikan dalam bentuk anime, film, dan game video.

3. Cooking Papa

Hingga saat ini, komik ini sudah berjumlah 113 volumes . Bercerita tentang kehidupan seorang ayah yang diselimuti oleh masalah pribadi dengan hubungan masak-memasak dengan resep-resep handal. Dan juga cara memasak sesuatu menjadi lebih baik. Komik yang dimulai dari tahun 1984 dibawah lisensi Kodansha ini masuk dalam manga terpanjang dalam sejarah.

Komik karya Ueyama Tochi sudah diadaptasikan menjadi anime yang tamat pada episode ke 151 di siarkan di stasiun TV Arashi.

0 comments:

Umur Bayi

Umur Bayi

task reader

Contoh

Contoh Surat Lamaran Kerja

obat sakit gigi

Blog Archive