Sunday, July 25, 2010

Wow...Edan! 10.000 Liter Minyak Pertamina Dicuri

·

Wow...Edan! 10.000 Liter Minyak Pertamina Dicuri

BANYUASIN -- Sedikitnya 10.000 liter minyak mentah milik PT Pertamina yang didistribusikan PT Elnusa, berhasil dicuri kawanan pencuri dengan cara membobol pipa induk di Dusun III Desa Lubukkaret Kecamatan Betung, Minggu (25/7/2010) pagi.


Kawanan pencuri diduga warga setempat adalah petugas dari PT Elnusa. Hal itu lantaran saat menjalankan aksinya, pencuri tersebut memakai seragam lapangan layaknya petugas pemeliharaan perusahaan.

Mereka leluasa beraksi mengambil minyak mentah dan dimasukkan ke dalam truk tanki CPO tanpa diketahui warga.
“Kami tidak tahu kalau mereka itu pencuri, karena mereka pakai seragam PT Elnusa. Kami baru tahu pagi tadi karena banyak polisi yang datang bersama petugas PT Elnusa. Katanya minyak mereka dicuri,”
Samin
Aksi pencurian minyak mentah milik PT Pertamina sedikitnya sudah terjadi tiga kali sejak Jumat (23/7) malam. Hanya saja baru dilaporkan pihak Elnusa kepada Polisi pada Minggu (25/7) pagi .

Informasi yang dihimpun dari warga sekitar, kawanan pencuri berseragam petugas perusahaan mendatangi lokasi pipa induk di Dusun III Desa Lubukkaret Kecamatan Betung, Minggu (25/7) sekitar pukul 09.00.

Mereka berpura-pura memperbaiki pipa yang bocor, padahal mereka melubangi pipa dan menyedot minyak yang dimasukan ke mobil tangki berkapasitas 5.000 liter.

“Kami tidak tahu kalau mereka itu pencuri, karena mereka pakai seragam PT Elnusa. Kami baru tahu pagi tadi karena banyak polisi yang datang bersama petugas PT Elnusa. Katanya minyak mereka dicuri,” ujar Samin (41), warga Dusun III Lubukkaret kepada Sripo, Minggu (25/7).

Diterangkan Sam, dirinya sempat curiga karena mereka menyedot minyak di malam hari. Namun karena mereka memakai seragam perusahaan dan mereka terlihat santai, rasa curiga hilang.

Aksi pencurian diduga telah dua kali dengan cara membawa tangki CPO berukuran 5.000 liter. “Dilihat dari jauh, mereka mengisi penuh. Sudah 2 kali saya lihat,” katanya.

Kapolres Banyuasin AKBP Susilo Rahayu Irianto melalui Kasad Reskrim AKP Imam Tarmudi membenarkan pencurian minyak mentah tersebut.

Saat ini sedang dilakukan olah TKP dan pemasangan police line (garis polisi). Hanya saja, Imam menyanyangkan sikap PT Elnusa yang tidak menjalin koordinasi dengan pihak kepolisian.

“Mereka katanya mau menangkap pelakunya sendiri, jadi tidak melapor kepada kita. Sudah tiga kali mereka gagal menangkap pencurinya. Usai gagal, mereka baru lapor ke kita. Saat dilokasi, kita amankan satu mobil CPO berisi minyak mentah,” jelas Imam.

Sementara pihak PT Elnusa sendiri tidak bisa dikonfirmasi. Saat dihubungi Humas PT Elnusa Kiki Ottaviadi, nomor selulernya tidak aktif. (udn)
Editor : Tjatur
Source : Sriwijaya Post
Kutipan Sumber-Tribunnews.com

0 comments:

Umur Bayi

Umur Bayi

task reader

Contoh

Contoh Surat Lamaran Kerja

obat sakit gigi

Blog Archive